6 Cara Efektif Mengusir Semut Dari Bahan-Bahan Di Sekitar Rumah

6-cara-ampuh-untuk-mengusir-semut

Salah satu hal yang sering buat pemilik rumah merasa jengkel adalah semut. Tidak peduli seberapa sering kamu membersihkan rumah atau menjaga kebersihan, semut selalu datang membuat ruangan terlihat kotor. Kehadirannya selain berbahaya bagi anak-anak, juga mengganggu seluruh aktifitasmu di rumah. Lalu adakah cara efektif untuk mengusir semut? Sebenarnya ada banyak cara untuk mengatasi semut di rumah, bahkan kamu bisa dengan mudah mendapatkan bahan-bahan ini di sekitar rumah.

Jika kamu tidak suka bahan kimia atau pestisida serangga yang berbahaya, kamu juga bisa lho menggunakan cara yang lebih alami. Selain lebih aman untuk anggota keluarga, bahan-bahan pengusir semut ini juga ramah lingkungan. Jadi, kamu tidak perlu khawatir dengan dampaknya. Posting kali ini kita ingin menunjukkan 6 cara efektif untuk mengusir semut, dan bahan-bahan apa saja yang bisa kamu gunakan. Jangan khawatir, bahan-bahan ini bisa kamu temukan di area dapur dan sangat murah. Penasaran? Ayo gulir ke bawah untuk terinspirasi!

1. Lemon

Lemon dikenal sebagai bahan untuk memasak atau membuat minuman. Namun, kegunaan lemon bisa lebih dari itu karena buah ini juga bisa bermanfaat untuk mengusir semut. Caranya kamu hanya perlu menaruh lemon yang sudah diperas di area yang sering dilalui atau didatangi semut, seperti pintu, amabang jendela, atau furiture di dalam rumah. Tidak hanya semut yang hilang, tetapi hewan lainnya seperti tikus dan kecoa tidak menyukai aroma buah ini.

lemon-untuk-mengusir-semut

2. Tepung

Lemari penyimpanan adalah area yang paling sering diserbu semut. Di sini biasanya kamu menyimpan bumbu-bumbu dan bahan dapur seperti gula. Untuk mengatasinya, kamu bisa gunakan tepung dengan cara menaburkannya dengan membentuk garis mengelilingi lemari atau meja dapurmu.

tepung-untuk-mengusir-semut

3. Garam

Jika semut sangat menyukai gula, maka tidak demikian dengan garam. Diketahui semut sangat membenci bahan dapur ini karena rasanya yang asin. Pastinya kamu punya garam di dapur, dan kamu cukup menaburkannya di area yang paling sering didatangi semut atau di jalan yang biasanya dilewati semut.

bahan-dapur-garam-untuk-mengusir-semut

4. Cengkeh

Jika aroma cengkeh terasa menyegarkan bagi kita manusia, lain halnya dengan semut yang sangat membenci aroma cengkeh. Kamu hanya membutuhkan 7 – 10 butir cengkeh lalu letakkan di area manapun kamu melihat semut. Selain semut, cengkeh juga berguna untuk mengatasi lalat di rumah.

cengkeh-untuk-bahan-mengusir-semut

5. Bubuk Kopi

Siapa di sini yang pecinta kopi? Jika kamu salah satunya, sudah pasti punya banyak koleksi bubuk kopi di rumah. Selain berguna sebagai minuman yang nikmat, bubuk kopi juga bisa lho dimanfaatkan untuk mengusir semut. Mungkin inilah alasan mengapa jika kamu menempatkan toples gula dan kopi secara berdekatan, hanya toples gula yang didatangi semut.

bubuk-kopi-untuk-mengusir-semut

6. Bawang Putih

Bawang putih adalah bahan dapur yang wajib ada untuk bahan masakan Indonesia. Itulah menagapa, bahan ini sangat mudah bisa kamu temukan di dapur. Selain berfungsi untuk melezatkan makanan, bawang putih juga bisa digunakan sebagai media untuk mengusir semut. Caranya kupas dan iris bawang putih, setelah itu hanya letakkan irisan bawang putih di area yang sering didatangi semut.

bawang-putih-yang-berguna-untuk-usir-semut

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *