Sepeda Listrik Sekaligus Mobil Pengiriman Praktis Untuk Solusi Perkotaan

sepeda-listrik-dan-mobil-pengiriman-untuk-perkotaan

Saat ini banyak orang lebih senang mengandalkan belanja online untuk memenuhi kebutuhan rumah tangga mereka. Mulai dari membeli kebutuhan pokok sehari-hari hingga perlengkapan rumah seperti perabot atau elemen dekorasi lainnya. Nah, konsep pengiriman barang di Indonesia sekarang memang sudah bagus, tetapi lain lagi jika kita bicara tentang kendaraan yang digunakan terutama sepeda motor.

Banyaknya barang yang tidak sesuai dan faktor cuaca sering membuat waktu pengiriman jadi terganggu. Mengintip konsep desain dari perusahaan e-mobilitas di Berlin, proyek Onomotion bertujuan untuk mengubah mobilitas perkotaan secara terstruktur, terutama untuk wilayah dengan logistik pengiriman yang mengutamakan manusia.

Untuk mencapainya, startup ini berfokus pada perencanaan kota dan pengangkutan barang yang lebih aman, praktis, hemat biaya dan ramah lingkungan. Produk pertama mereka memadukan sepeda listrik dan mobil kargo untuk menyediakan transportasi barang yang berkelanjutan dan efektif, mulai dari makanan, bunga dan furnitur.

desain-sepeda-listrik-dan-mobil-kargo-kekinian

Transportasi pengiriman bebas emisi

Sepeda e-cargo yang diluncurkan ke jalan memperkenalkan kendaraan yang sama sekali baru. Ono menampilkan dirinya sebagai hibrida antara sepeda listrik dan mobil, memungkinkan pengiriman yang lebih cepat, efisien, sekaligus menghemat ruang. Seperti dikutip oleh desainernya, ONO dapat menggantikan sprinter, van kargo, dan transporter pada “jarak terakhir” pengiriman, menjadi pelopor transportasi barang bebas emisi di dalam kota. Dengan perlindungan ruang dan cuaca yang jauh lebih besar daripada sepeda kargo konvensional, ONO sesuai dengan kebutuhan armada pengiriman dan pengemudi.

konsep-sepeda-listrik-dan-mobil-kargo-perkotaan

Desain yang unik dan nyaman

Kendaraan ini tak hanya memiliki bentuk yang imut tetapi juga memiliki kabin pengemudi untuk memberikan perlindungan dari hujan dan angin sepanjang tahun. Berada di dalam, terdapat ruang seluas 2 meter kubik dan dapat ditukar fleksibel dan aman melalui jalur terpadu. Disematkan baterai sebesar 1,4 KWH dapat diganti hanya dalam hitungan detik serta diklaim dapat menempuh jarak hingga 30 km. Dengan perlindungan ruang dan cuaca yang jauh lebih besar daripada sepeda motor biasa, Ono merupakan solusi praktis untuk perusahaan atau individu yang bergerak dalam jasa pengiriman barang.

sepeda-listrik-dan-mobil-kargo-praktis-untuk-mobilitas

sistem-operasi-canggih-dan-mudah-pada-motor-listrik

Elektronika canggih dan mudah dioperasikan

Pengoperasian yang cepat dan mudah menjadi nilau plus untuk kendaraan pengiriman ini. Melalui chip RFID yang berfungsi untuk mengunci dan membuka kunci kendaraan, membuka pintu kontainer dan melepaskan kontainer dari kendaraan. Sangat memudahkan pengemudi ketika ingin mengoperasikannya.

sistem-baterai-tahan-lama-untuk-pengiriman-lebih-jauh

Baterai 1,4 KWH untuk berkendara lebih jauh

Meski berukuran mungil, kendaraan ini dilengkapi dengan baterai 1,4 kWh yang dapat diganti dalam hitungan detik dan memungkinkan pengiriman hingga berjarak 30 km. Pemegang opsional tersedia untuk baterai kedua yang memberi tambahan jarak hingga 60 km tanpa berhenti di stasiun pertukaran baterai. Namun, sayangnya saat ini perusahaan ini belum tersedia di Indonesia sehingga perlu membeli baterai tambahan.

desain-mobil-pengiriman-praktis-tahan-cuaca

sepeda-listrik-dan-mobil-pengiriman-perkotaan-dari-onomotion

sumber: Onomotion

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *