10 Dekorasi Pesta 17-an Keren Jelang Hari Merdeka

ide-dekorasi-kemerdekaan-RI

Masuk bulan agustus apakah kamu sudah merasakan semangat kemederkaan? Mungkin banyak dari kita yang belum menyadari pentingnya memperingati hari merdeka, bahkan mungkin masih banyak dari kita yang malah merasa belum merdeka. Entah alasannya karena kesulitan ekonomi atau Indonesia saat ini lagi sedang tidak baik-baik saja. Apapun alasannya, hari 17-an merupakan hari bersejarah atau kemerdekaan yang harus kita rayakan setiap tahun sekali.

Kemarin kita sudah membahas tentang dekorasi rumah bernuansa merah putih, dan kali ini kita akan beralih ke dekorasi pesta kemerdekaan. Itu bisa berupa lomba 17-an, pesta kecil bersama teman dan keluarga, atau hanya sekedar menunjukkan bahwa kamu seorang nasionalis. Hari ini kami telah mengumpulkan 10 ide dekorasi 17-an yang akan membangkitkan semangatmu. Jika kebetulan tahun ini kamu kebagian tugas jadi seksi dekorasi kemerdekaan, ada berbagai inspirasi yang bisa kamu coba di sini. Selamat berkreasi!

1. Spanduk HUT kemerdekaan RI

dekorasi-spanduk-kemerdekaan-indonesia

Pesta kemerdekaan rasanya tidak akan lengkap tanpa spanduk HUT RI. Dekorasi ini tak hanya menjadi dekorasi wajib, tetapi juga akan membangkitkan semangat cinta tanah air. Kamu bisa memilih beragam ide spanduk RI untuk berbagai keperluan seperti pesta atau lomba 17-an.

2. Kreasi lampu merah putih dari anyaman benang

kreasi-lampu-kemerdekaan-dari-benang-wol

Tunjukkan bahwa kamu seorang yang kreatif saat mendekorasi pesta 17-an. Salah satunya kamu bisa membuat ide pencahayaan dari anyaman benang. Dekorasi lampu berwarna merah putih ini akan mempercantik tema pesta apapun.

3. Deretan bendera merah putih

ide-dekorasi-17-an-dengan-deretan-bendera-mungil

Deretan bendera merah putih berukuran kecil biasanya sering terlihat saat hari kemerdekaan. Nah, jika kamu bosan dengan tampilan bendera plastik, kamu bisa menggantinya dengan kain merah putih. Ide ini terlihat lebih cantik dan elegan.

4. Kreasi ornamen merah putih dari kertas atau karton

kerajinan-bunga-kemerdekaan-untuk-pesta

Ornamen merah putih ini terbuat dari kertas atau karton, sehingga tidak akan menghabiskan banyak anggaran. Di sini kamu hanya perlu mengasah kreativitas untuk mendapatkan bentuk kerajinan sesuai keinginanmu. Sebagai contoh ornamen bunga merah putih yang cocok sebagai dekorasi pesta.

5. Spanduk warna-warni dari pita

dekorasi-pita-kemerdekaan-dengan-lampu-senar

Menambahkan pita atau kertas warna-warni akan membuat pesta 17-an semakin meriah. Sekilas, dekorasi ini mirip ide pesta ulang tahun sehingga cocok untuk semua usia. Agar lebih menarik, padukan pita dengan lampu senar bernuansa hangat.

6. Hiasan gantung berbentuk bintang

ide-ornamen-kemerdekaan-bentuk-bintang

Dekorasi satu ini bisa diibaratkan bahwa Indonesia akan terus bersinar di langit. Ornamen bentuk bintang dengan warna merah putih akan menjadi hiasan unik untuk pestamu.

7. Balon merah putih

dekorasi-balon-merah-putih-untuk-pesta-kemerdekaan

Tidak hanya sebagai ide pesta ulang tahun, balon juga bisa membuat pesta 17-an semakin semarak. Pilih balon dengan dengan warna merah putih untuk mempercantik tema pestamu. Caranya, kamu bisa menggantung balon di langit-langit, membuat spanduk dari balon, atau menempatkan pada tali secara berkelompok.

8. Meja makan bernuansa kemerdekaan

dekorasi-meja-makan-untuk-pesta-kemederdekaan

Setiap pesta pasti menyediakan hidangan dan minuman, tidak terkecuali pesta 17-an. Agar lebih menarik, kamu dapat menghias area meja makan dengan tema kemerdekaan. Letakkan hiasan bendera merah putih, ornamen kemerdekaan, dan masih banyak lagi.

9. Toples permen favorit kemerdekaan

ide-tempat-permen-merah-putih-untuk-pesta-17-an

Anak-anak mungkin yang paling antusias saat merayakan kemerdekaan. Jadi, jangan lupa untuk menambahkan toples permen yang mereka sukai.

10. Ornamen dinding untuk pesta 17-an

ide-ornamen-dan-spanduk-kemerdekaan-dalam-ruangan

Tunjukkan ke semua orang dan tamu yang datang bahwa di sini adalah stand makanan. Jangan lupa beri ornamen dinding yang menarik perhatian. Hiasan dinding berupa spanduk bernuansa kemerdekaan yang kental, selain merah putih kamu juga bisa menambahkan warna lain agar lebih menarik.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *