7 Cara Mudah Dan Praktis Untuk Membuat Penyimpanan Kamar Mandi

rak-nampan-penyimpanan-di-kamar-mandi

Siapa pun pasti setuju bahwa penyimpanan paling rumit berada di kamar mandi. Jika kita bicara tentang ruang kecil, kamar mandi mungkin area paling sempit di rumah namun memiliki mobilitas paling tinggi. Jadi, mengapa penyimpanan terasa sangat sulit di ruang kecil? Ada begitu banyak pernak-pernik kecil, dari rias wajah, sabun, sikat rambut, handuk, dan bahkan peralatan apapun yang membuat kita sering bingung di mana harus meletakkannya.

Kami selalu tertarik bagaimana menyiasati ruang kecil dengan ide penyimpanan yang besar, dan tidak ada tempat yang lebih sulit daripada kamar mandi. Jika kekacauan di kamar mandi semakin tidak terkendali, mungkin sudah waktunya untuk menambahkan beberapa ide penyimpanan yang mudah dan praktis. Berikut ini kami telah mengumpulkan tujuh cara kreatif untuk memeras sedikit penyimpanan ekstra di kamar mandi!

1. Keranjang

ide-penyimpanan-keranjang-kamar-mandi

Keranjang tak hanya memiliki desain estetik, apapun bentuk dan ukurannya keranjang selalu berguna di kamar mandi. Mereka menambahkan beberapa tekstur hangat ke dalam ruangan dan pasti dapat mengatur gaya kamar mandi kamu. Letakkan mereka di bawah wastafel, sudut kamar mandi, atau area mana pun di mana kamu membutuhkan area penyimpanan.

2. Tangga

rak-penyimpanan-tangga-di-kamar-mandi

Ini adalah salah satu proyek DIY kreatif yang tidak boleh kamu lewatkan. Kami selalu menyukai rak tangga sebagai opsi penyimpanan di ruang apapun. Buat rak tangga kayu di mana kamu bisa menggantung handuk dan peralatan mandi lainnya di atas tangga. Atur jarak seberapa tinggi atau lebar kamu membutuhkan area penyimpanan untuk menampung lebih banyak perlengkapan mandi seperti bunga, buku, bahkan lilin aromaterapi.

3. Wadah kaca

wadah-kaca-penyimpanan-kamar-mandi

Wadah kaca mengubah penyimpanan di kamar mandi menjadi lebih estetik. Tidak hanya stoples kaca, tetapi wadah dan vas dekoratif kecil lainnya dapat digunakan sehingga kamu dapat menciptakan gaya unik di kamar mandi. Tampilkan sabun, kuas makeup, sikat gigi, dan perlengkapan kecil lainnya dalam tabung cantik di atas meja.

4. Kabinet Cermin

kabinet-penyimpanan-dan-cermin-kamar-mandi

Cermin selalu membuat ruangan apapun terasa lebih luas sehingga penggunaannya sangat umum di kamar mandi. Selain itu, kabinet atau lemari cermin biasanya juga dilengkapi dengan area penyimpanan yang besar. Desainnya yang inovatif memungkinkan menyembunyikan kekacauan kamar mandi tetapi tetap terasa fungsional.

5. Pengait Dinding

ide-pengait-dinding-kamar-mandi

Pengait dinding adalah cara yang bagus untuk menambahkan penyimpanan apa pun di kamar mandi. Ini merupakan ide penyimpanan paling klasik yang masih populer digunakan hingga saat ini. Kamu dapat menyimpan atau menggantung perlengkapan kamar mandi seperti handuk, ikat rambut, atau barang-barang kecil lainnya.

6. Nampan

nampan-penyimpanan-kamar-mandi

Nampan adalah cara paling cantik untuk menjaga meja kamar mandi kamu tetap rapi dan teratur. Sediakan baki atau nampan untuk memajang sketsa yang indah. Ini dapat mencakup apa pun yang sering kamu gunakan pada meja rias di kamar mandi. Misalnya sikat gigi, kuas makeup, sabun, lilin, dan masih banyak lagi.

7. Rak Dinding

ide-rak-dinding-kamar-mandi

Rak dinding selain mudah diakses juga terlihat bergaya untuk gaya kamar mandi apa pun. Mereka sangat cocok berada di ruang kecil untuk menghemat ruang lantai. Sebaiknya simpan peralatan dan barang-barang kamar mandi yang paling sering kamu gunakan di area ini.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *