Proyek Liburan Seru, 15 Ide Pohon Natal Buatan Tangan

ide-pohon-natal-buatan-tangan

Desember tinggal sebentar lagi, itu artinya akan ada banyak kemeriahan liburan sebagai penutup akhir tahun. Hari Natal mungkin yang paling dekat saat ini, dan Natal tidak akan lengkap tanpa adanya pohon Natal. Jika kamu termasuk orang yang merayakannya, rencanakan dekorasi Natal yang meriah mulai dari sekarang dengan menghias pohon Natal sesuai keinginanmu. Namun, bagi beberapa orang mungkin tidak beruntung memiliki sebuah pohon Natal di rumah mereka. Selain karena pohon Natal termasuk dekorasi yang tidak murah, keterbatasan ruang selalu menjadi masalah terutama di hunian perkotaan.

Natal adalah tentang membawa kebahagiaan untuk semua orang, bahkan kamu tidak harus membeli pohon Natal yang mahal hanya untuk mempercantik ruangan. Posting kali ini kami ingin mengajakmu untuk melewatkan Natal dengan beberapa proyek liburan seru. Mari buat sendiri pohon Natal favoritmu dari barang-barang bekas dan daur ulang untuk digunakan kembali menjadi dekorasi pohon Natal yang menakjubkan. Dari pohon Natal dinding hingga pohon Natal kayu dengan gaya minimalis, temukan lebih banyak inspirasinya di bawah ini!

1. Rangkaian foto keluarga menjadi perjalanan hidup yang berharga. Susun mereka di dinding membentuk pohon Natal lalu hiasi dengan pencahayaan.

alternatif-pohon-natal-mudah-dari-kumpulan-foto

2. Lembaran kertas dari buku tua memiliki tekstur dan warna yang unik. Daripada menumpuk di gudang, kini kamu bisa menggunakan mereka sebagai pohon Natal yang memberi aksen vintage.

3. Pohon Natal DIY benar-benar kreatif dengan berbagai ukuran pipa yang dirangkai menjadi sebuah pohon Natal. Letakkan pohon Natal ini di dinding ruang tamu atau sebagai pajangan dekoratif.

4. Sekilas kamu berada di luar ruangan yang dipenuhi salju dengan pohon cemara yang berjejer. Namun, ini hanyalah dekorasi pohon Natal buatan dengan permainan cahaya yang menarik.

5. Ciptakan pohon Natal mini yang cantik dari tumpukan buku bekas di rumah. Susun berbagai ukuran menyerupai pohon Natal, hiasi dengan lampu, biji pinus dan kamu telah siap untuk dekorasi.

6. Pohon Natal terlihat berkilau karena terbuat dari botol minuman kaca. Jika kebetulan kamu punya banyak bekas botol kaca, tidak ada salahnya untuk menirunya di rumah.

7. Pohon Natal yang indah tak selalu harus utuh. Cukup gunakan rangkaian kayu lalu hiasi dengan dedaunan cemara palsu maka ruangan akan terlihat fantastis.

8. Ide pohon Natal ini sangat simpel karena hanya menghias dinding menggunakan selotip atau isolasi membentuk pohon Natal. Meski sederhana, namun tetap cantik saat perayaan Natal.

9. Dapatkan dekorasi Natal Skandinavia dengan membuat pohon Natal dari papan kayu. Hiasi dengan ornamen Natal serba putih yang menyatu dengan aksen kayu alami.

10. Natal tahun ini juga bertepatan dengan piala dunia di Qatar. Jadi, buat para penggemar bola sebaiknya jangan melewatkan ide pohon Natal bertema bola!

11. Tak harus pohon cemara! kamu juga bisa menghadirkan nuansa Natal yang berbeda dengan hiasan pohon kaktus untuk Natal.

12. Hanya bermain dengan lampu senar dan background dinding yang tepat. Dekorasi pohon Natal DIY ini akan menerangi malam Natal anda dengan penuh kenyamanan.

13. Untuk ruangan terbatas, ide pohon Natal dinding tetap menjadi alternatif terbaik. Gunakan gulungan bungkus kado dengan berbagai motif yang disusun di dinding menyerupai pohon Natal.

14. Kesan minimalis, alami, dan lapang sangat terasa berkat ide pohon Natal kayu. Desainnya yang sederhana namun apik membuat ruangan apapun makin bergaya.

15. Jika pohon Natal kayu terlalu banyak memakan tempat di dalam ruangan, cobalah memanfaatkan dinding sebagai alternatif pohon Natal. Kali ini kita akan menggunakan ranting pohon, potongan kayu apung, bintang laut, dan berbagai elemen dekorasi bertema pantai.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *