Makin Selera, 20 Ide Dekorasi Meja Makan Untuk Berbuka Puasa

dekorasi-meja-ramadhan-dengan-ornamen-masjid

Bagaimana puasa kamu hari ini? Kami berharap semoga kita semua umat muslim diberikan kemudahan menjalankan ibadah puasa hingga hari kemenangan. Bulan Ramadhan memang penuh berkah dan kemuliaan, itu adalah bulan di mana kita mulai memperbaiki ibadah kita serta mengisinya dengan hal-hal yang positif.

Memasuki Ramadhan, banyak orang mulai menghias rumah mereka dengan nuansa Islami yang indah. Tak hanya masjid saja, bahkan ruangan di rumah juga dihias dengan kemeriahan Ramadhan. Nah, kali ini kita akan fokus pada ruangan di mana paling sering digunakan selama bulan Ramadhan, apalagi jika bukan ruang makan.

Dekorasi meja makan selama Ramadhan mampu menjaga suasana hati dan membuat kamu semakin bersemangat menjalankan ibadah puasa. Pengaturan meja makan harus benar-benar bisa memuat kamu dan keluarga semakin berselera baik ketika kamu sahur maupun saat berbuka puasa. Ingin membuat meja makan kamu terasa sangat Ramadhan? berikut ini kami telah merangkum beberapa ide dekorasi meja makan untuk membuat Ramadhan kali ini semakin menyenangkan. Dapatkan inspirasi!

dekorasi-meja-makan-elegan-untuk-buka-puasa

Pengaturan meja makan bertema Ramadhan

Meja makan ala Ramadhan bisa benar-benar terlihat indah dengan pengaturan yang tepat. Berikan sentuhan ala Timur Tengah yang populer untuk meja Ramadhan, kamu bisa menambahkan berbagai hiasan Islami seperti miniatur Masjid, serbet, lilin, taplak meja, serta elemen dekorasi bernuansa Islam lainnya. Meja makan Ramadhan tidak harus mewah tetapi harus nyaman dan menawarkan ketenangan bagi setiap pemilik rumah. Pilih warna-warna netral untuk hidangan berbuka puasa biasa, atau gunakan aksen emas jika kamu ingin mengadakan pesta makan bersama teman dan keluarga. Ide lainnya, tambahkan sentuhan hijau seperti tanaman hias, vas bunga, atau buah-buahan sebagai pusat di meja makan.

dekorasi-meja-makan-ramadhan-bertema-alami

Pencahayaan bernuansa Islami di meja makan

Meja makan Ramadhan selalu tentang malam hari atau selepas maghrib. Itu adalah waktu di mana umat muslim menikmati hidangan sahur dan buka puasa. Jadi, pencahayaan di sini sangat penting agar memudahkan saat makan dan minum. Untuk meja Ramadhan, kamu bisa memilih lilin atau lentera bernuansa Islami seperti berbentuk kubah atau pun masjid. Pilih lampu gantung untuk pesta makan yang mewah, atau opsi lainnya gunakan lampu senar yang membuat suasana semakin nyaman.

dekorasi-meja-makan-ramadhan-di-luar-ruangan

Dekorasi meja makan Ramadhan

Seperti perayaan hari besar pada umumnya, bulan Ramadhan adalah tentang tentang cara kita bersyukur kepada Tuhan. Selama sebulan penuh, kita umat muslim melaksanakan ibadah puasa hingga hari raya Idul Fitri sehingga ruang makan sering menjadi pusat utama selama Ramadhan. Dekorasi meja makan Ramadhan terbukti efektif membuat setiap orang bersemangat, itulah sebabnya pengaturan meja makan biasanya bernuansa Islami, Arab, atau pun Timur Tengah. Dari peralatan makan, pencahayaan, hiasan dinding, hingga berbagai elemen dekorasi yang akan membuat kamu makin berselera. Temukan lebih banyak ide meja makan favorit kamu yang akan membuat Ramadhan tahun ini semakin berkesan.

dekorasi-meja-makan-ramadhan-untuk-berbuka-puasa

dekorasi-ruang-makan-modern-tema-ramadhan

dekorasi-ruang-makan-ramadhan-ala-timur-tengah

desain-ruang-makan-ramadhan-ala-maroko

desain-ruang-makan-ramadhan-bernuansa-emas

ide-dekorasi-meja-ramadhan-dengan-hiasan-masjid

ide-meja-makan-ramadhan-estetik-dengan-keramik

ide-meja-makan-ramadhan-yang-meriah

ide-meja-ramadhan-dengan-kutipan-arab

ide-pengaturan-meja-ramadhan-dengan-hiasan-bunga

ide-pusat-meja-makan-bernuansa-emas-untuk-buka-puasa

ide-ruang-makan-ramadhan-dengan-spanduk

meja-makan-ramadhan-ala-lesehan

meja-makan-ramadhan-dengan-lampu-senar

meja-makan-ramadhan-estetik-dengan-rumput-kering-dan-lilin

ruang-makan-ramadhan-dengan-aksen-emas

No Responses

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *